Sabtu, 11 Maret 2017

TUGAS PERTEMUAN 2 MIAD.

Mitos
Tugas Pertemuan 2

Nama                   : Salsabila
Kelas/NPM : 1PA12/16516784




1.      Ikan Dewa Cibulan
Di daerah kelahiran ibu saya lahir, Kuningan, terdapat sebuah mitos tentang kolam yang berisi dengan ikan dewa. Ikan dewa tersebut berada di tempat wisata Cibulan. Tempat ini merupakan objek wisata tertua di daerah Kuningan. Ikan dewa ini tidak hanya berada di Cibulan saja, tetapi ada di kolam Linggarjati, kolam Cigugur, dan kolam Darmaloka. Kolam Cibulan juga digunakan sebagai pemandian umum. Ikan dewa merupakan ikan yang dikeramatkan oleh penduduk sekitar yang konon mempunyai keistimewaan. Menurut cerita yang ada, ikan dewa adalah perwujudan dari para prajurit-prajurit yang membangkang atau tidak setia pada masa pemerintahan Prabu Siliwangi, kemudian Prabu Siliwangi mengutuk mereka menjadi ikan. Jumlah ikan dewa yang ada di kolam ini dari dulu hingga sekarang tidak pernah berkurang maupun bertambah. Bagi orang yang menganggu atau membunuh ikan dewa, maka mereka akan mendapatkan kemalangan atau kesusahan. Barangsiapa yang dapat menyentuh ikan dewa, maka mereka akan mendapatkan berkah. Konon katanya disaat kolam sedang dikuras, ikan-ikan tersebut akan hilang. Namun saat kolam tersebut diisi air kembali, ikan-ikan akan kembali muncul lagi.





2.      Gunung Ciremai
Gunung Ciremai merupakan gunung tertinggi di daerah Jawa Barat. Gunung yang sangat terkenal di daerah Kuningan ini, memiliki banyak mitos yang cukup membuat orang ketakukan. Banyak orang yang mengatakan bahwa gunung Ciremai adalah tempat berkumpulnya para Wali Songo. Hal itu dikuatkan oleh nama Ciremai yang artinya perundingan atau musyawarah. Di bagian atas gunung ini, terdapat pos Batu Lingga dan Sangga Buana. Di pos tersebut terdapat pohon-pohon yang pucuk daunnya meliuk ke bawah. Menurut cerita yang beredar hal itu terjadi karena pengawal yang semestinya menemani rombongan Wali Songo ternyata juga tidak kuat meneruskan pendakian. Pada akhirnya mereka mengikuti jejak Sunan Gunungjati, sebagi penghormatan kepada sang Sunan, mereka semua membungkukkan badannya ke bawah arah Sunan Gunungjati beristirahat. Nah, para pengawal ini lah yang konon katanya adalah para pohon yang memiliki pucuk-pucuk daunnya meliuk ke bawah. Di Ciremai juga terdapat sebuah pantangan, yaitu pantangan untuk tidak membuang air seni ke tanah. Jika para pendaki tidak menuruti pantangan tersebut maka mereka akan mendapat. Tidak heran jika di sepanjang jalur pendakian terdapat banyak sekali botol atau plastik yang berisi air seni mereka untuk menjauhkan diri dari bala. Ada juga mitos yang banyak diketahui oleh masyarakat sekitar gunung Ciremai yaitu, misteri keberadaannya Nyi Linggi dan dua ekor macan tutul. Konon katanya, setelah Sunan Gunungjati tidak bertapa lagi di Batu Lingga, kemudian Nyi Linggi lah yang menggantikan Sunan Gunungjati untuk bertapa disana. Kedatangan Nyi Linggi tidak sendiri, tetapi ia bersama dua ekor binatang kesayangannya, yaitu macan tutul. Nyi Lingga bertapa disana untuk mendapatkan ilmu. Tetapi sayangnya, sebelum Nyi Linggi berhasil mendapatkan ilmunya, ia meninggal dunia di batu Lingga. Sementara keberadaan kedua ekor binatang kesayangannya menghilang entah kemana. Sejak kejadian tersebut, banyak terjadi kejadian aneh di daerah sekitar Batu Lingga seperti munculnya sosok Nyi Linggi dan dua ekor macan tutulnya.




3.      Lukisan Prabu Siliwangi
Keraton Kasepuhan merupakan keraton tertua yang ada di daerah Cirebon. Di keraton ini, terdapat lukisan Prabu Siliwangi yang konon katanya mata dan jari kakinya dapat mengikuti ke arah manapun kita berdiri. Banyak wisatawan yang datang berkunjung untuk memfoto lukisan tersebut, tetapi justru hasilnya hanya gelap. Padahal, kamera mereka tidak bermasalah dan penerangan dari ruangan pun tidak gelap. Menurut kepercayaan pemandu setempat, hal itu terjadi karena hati si wisatawan sedang kotor. Lukisan ini menggambarkan Prabu Siliwangi yang didampingi oleh harimau, pemimpin kerajaan Padjajaran di abad ke- 14 hingga 15. Banyak pelukis yang mengatakan bahwa mitos tentang mata dan jari kaki Prabu Siliwangi bergerak hanyalah efek dari lukisan saja. Tetapi ada juga orang yang beranggapan bahwa hal tersebut merupakan bentuk pengawasannya dari lukisannya terhadap pengunjung keraton. Menurut pengakuan pelukis lukisan ini, Bapak Tatang, ia mendapatkan wangsit setelah didatangi oleh Prabu Siliwangi di dalam mimpinya. Pernah terjadi suatu kejadian yang cukup mengagetkan, yaitu seorang anak yang kesurupan setelah berkunjung ke Keraton Kasepuhan dan melihat lukisan Prabu Siliwangi. Saat kesurupan, sang anak berbicara dengan menggunakan bahasa sunda dan intonasinya sangat berwibawa. Orang-orang meyakini bahwa itu adalah roh atau jin yang menyerupai Prabu Siliwangi. Anak yang sedang kesurupan itu berkali-kali berujar kepada orang tuanya untuk harus bisa menjaga dan membimbing anak ini. Akhirnya, anak yang kesurupan tadi dapat disembuhkan oleh salah satu perwakilan Keraton Kasepuhan.




4.      Waduk Darma
Waduk Darma dulunya adalah sebuah perkampungan kecil. Pada tahun 1800-an waduk ini sudah terbentuk walau masih dalam skala kecil. Dampak dari pembangunan waduk ini, lahan di sembilan desa harus dibebaskan. Dari sembilan desa, hanya Desa Jagara saja yang harus direlokasi. Mantan Kades Jagara Umar Hidayat mengatakan, pembangunan waduk ini menenggelamkan lahan di sembilan desa. Tidak heran jika di saat musim kemarau, sering timbul jalan aspal dan pondasi rumah penduduk yang ditenggelamkan. Tidak hanya itu, di dasar waduk juga terdapat rel kereta lori pengankut tebu dari Ciledug menuju Ciamis. Namun sayangnya, belum ada orang yang dapat menemukan rel tersebut.

Sumber:
Ibu dan Ayah.
https://www.kaskus.co.id/thread/5305a50e0d8b46141d8b45b6/kisah-ikan-quotdewaquot-di-cibulan-kuningan-jawa-barat/
http://www.kabar-cirebon.com/read/2016/11/misteri-di-balik-gunung-ciremai/
https://travel.detik.com/read/2014/11/12/161043/2746447/1519/misteri-lukisan-prabu-siliwangi-di-keraton-kasepuhan-cirebon

https://www.radarcirebon.com/misteri-waduk-darma-9-desa-ditenggelamkan-ada-rel-di-dasar-waduk.html 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Matematika dan Ilmu Alamiah Dasar Tugas 9

Nama  : Intan Justitia Dewi Top of Form Bottom of Form Kelas  : I PA 12 NPM  : 18516337 The Great Blue Hole, Jurang Terdalam ...