Kamis, 15 Juni 2017

Tugas Matematika & Ilmu Alamiah Dasar 3 Pertemuan ke-3



Nama   : Nadya Farhana
NPM   : 15516275
Kelas   : 1PA12
Dosen : Rizqi Intansari Nugrahani, Spsi, Msi
Tugas Matematika & Ilmu Alamiah Dasar 3 Pertemuan ke-3
Membuat Tulisan Judul Bebas, Tema: Fenomena Alam Sekarang.
Banjir Bandang di Garut Menyebabkan Mobil dan Motor Hayut
Banjir di Indonesia merupakan masalah yang kompleks. Masalah banjir harus dicarikan solusi sehingga efeknya tidak merusak dan merugikan masyarakat. Tapi kita tidak dapat memberikan tanggung jawab hanya kepada pemerintah. Karena masyarakat memiliki peran besar dalam menyelesaikan masalah banjir.
Banjir bandang menerjang tiga kecamatan di Kabupaten Garut Jawa Barat Akibat ini, ratusan rumah mengalami kerusakan dan sejumlah kendaraan terseret air. Sementara itu, berdasarkan pantauan di lapangan, kondisi terparah akibat dampak banjir ada di Kelurahan Jayawaras, Kecamatan Tarogong Kidul.
Di lokasi ini tercatat ada tujuh kendaraan, baik roda empat dan dua terlihat terbawa air. Tak cuma itu, ratusan rumah terendam banjir dan membuat sejumlah perabotan rumah tangga warga lenyap dibawa air.Dijadwalkan, pada Selasa, 6 Juni 2017, Yonif Raider 303 Setia Sampai Mati (SSM), akan melakukan proses perbantuan dan mengevakuasi warga serta berbagai barang rumah tangga yang hanyut. Pasukan juga akan diterjunkan untuk membantu warga membersihkan rumah.
Untuk mencegah dan menanggulangi banjir harus dengan kolaborasi antara pemerintah dan mensyarakat pada umumnya. Dibutuhkan komitmen dan kerjasama dari berbagai pihak untuk menghindari banjir di kota-kota lain di Indonesia  
Tindakan yang dapat dilakukan diantaranya adalah:
a.       Membuat lubang serapan air
b.      Menambah ruang terbuka hijau
c.       Mengubah perilaku masyarakat agar membuang sampah pada tempatnya
Partisipasi seluruh elemen masyarakat harus dilakukan dengan koordinasi yang baik agar dapat berjalan efektif. Penanggulangan banjir dilakukan secara bertahap, mulai dari pencegahan, selama banjir dan pemulihan pasca banjir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Matematika dan Ilmu Alamiah Dasar Tugas 9

Nama  : Intan Justitia Dewi Top of Form Bottom of Form Kelas  : I PA 12 NPM  : 18516337 The Great Blue Hole, Jurang Terdalam ...