Kamis, 15 Juni 2017

Tugas Matematika & Ilmu Alamiah Dasar 1 Pertemuan ke-3



Nama   : Nadya Farhana
NPM   : 15516275
Kelas   : 1PA12
Dosen : Rizqi Intansari Nugrahani, Spsi, Msi
Tugas Matematika & Ilmu Alamiah Dasar 1 Pertemuan ke-3

Membuat tulisan tentang terjadinya alam semesta (teori) dan tentang tata surya
Teori Ledakan Besar ( The Big Bang Theory)
Menurut teori ini jagat raya berasal dari satu massa tunggal panas panas dan padat yang mengalami ledakan dahsyat dan mengembang. Semua galaksi di alam semesta akan memuai dan menajuhi pusat ledakan. Pada model Big Bang, alam semesta berasal ledakan sebuah konsentrasi materi tunggal beberapa triliun tahun yang lalu secara terus-menerus berekspansi sehingga pada keadaan yang lebih dingin (pergeseran merah galaksi) seperti sekarang. Beberapa helium yang ditemui dalam bintang-bintang sekarang kemungkinan berasal dari reaksi nuklir  dalam bola api kosmik yang padat.Pendukung teori ini adalah Stephen Hawking.

Tata Surya.
Tata surya yaitu susunan benda-benda langit yang terdiri dari Matahari, planet-planet, satelit, asteroid, meteoroid, serta komet yang ada di luar angkasa.

Anggota Tata Surya
Tata surya itu juga memiliki banyak anggota dan semuanya itu bergerak dan menempati posisinya secara teratur dan rapi .

1.      Matahari
Matahari tergolong bintang juga dan matahari itu merupakan pusat dari tata surya. Matahari adalah bola gas raksasa yang pejal dan sangat panas. Suhu permukaannya mencapai 6.000°C.
2.      Planet
Planet merupakan benda langit yang mengorbit bintang serta tidak memancarkan cahayanya sendiri. Planet punya memiliki sifat-sifat sebagai berikut:
1.      Planet itu ternyata tidak memancarkan cahayanya sendiri. Dan Cahaya planet dapat terlihat dari Bumi karena itu merupakan pantulan dari sinar Matahari.
2.      Planet pun dapat berotasi di porosnya serta beredar mengelilingi Matahari (berevolusi) melalui orbit tertentu.
3.      Dalamn Orbit lintasan, planet tidak berbentuk lingkaran, melainkan berbentuk elips, mengapa? Karena orbitnya berbentuk elips, ada posisi jarak terdekat dan terjauh antar planet terhadap Matahari Titik terdekat planet ke Matahari itu disebut dengan perihelium, sedangkan titik terjauhnya disebut dengan aphelium.
4.      Di dalam system planet Ada beberapa planet yang memiliki satelit, dan ada juga yang tidak.
5.      Ada beberapa planet yang memiliki cincin, dan ada juga yang tidak.
Berdasarkan letak orbitnya, planet-planet dapat dikelompokkan menjadi dua golongan yang besar, yaitu :
1.      Planet dalam, yakni planet-planet yang orbitnya itu terletak di sebelah dalam orbit lintasan asteroid. Planet seperti Merkurius, Venus, Bumi, dan Mars termasuk di dalam golongan planet dalam.
2.      Planet luar, yakni planet-planet yang orbitnya terletak di sebelah luar orbit lintasan asteroid. Planet seperti Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus termasuk di dalam golongan planet luar.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhdktToUzviSWcfoEO-GUojjPkUCpTjY_XTF7ll9SDw2bo06V6amhlj7bn7dsNoaMOC5XncL7rDszGnaNThvZDbfLwZWxdrLyZaNS6Nurh-Sn4UNe73f4C7kHx38MMmUW49EA_g_-J8GVY/s640/tatasurya.jpg
Sistem Tata Surya

Berikut ini adalah planet-planet yang merupakan anggota dari tata surya.

A. Merkurius
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjn3q-MeWpnXhXD_z2WYZFTSo_jwoYmfSmZ1ZUA33JQWRlgFEj_VwrNG2jlf8deERNkPcrQ9oG4iWlGbH-2cevk0780vCUJDl3YqQlBLZit9fMIWn6Gd9XKzUTX2snLsuCcjBCEktvZ-8Rb/s400/mercury+planeta+on+the+cruut+ngaceng%21.jpg
Merkurius
Merkurius adalah planet yang paling terdekat dengan Matahari. Planet ini si ukurannya kecil, permukaannya pun gersang dan dipenuhi banyak kawah. Karena letaknya itu yang sangat dekat dengan Matahari, pada siang hari di planet markurius itu suhu permukaannya sangat panas hingga mencapai 427°C. sedangkan Pada malam hari suhu permukaan planetnya itu sangat dingin hingga mencapai -178°C.





B. Venus
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgwi-usQz02NaKKDoL7LMgaguobWAmLnpUb4hwDZNnqdYOydHbyqnBywHMu4eF7xyEiKE1lXa13vNyMEv6gc2zNQXFnXY3PpTQ7A1Fyqwjd-ttpeW2rNfuyJwaTkbotmc1zEPd-zFb-qim4/s320/venus+planet.jpg
Venus
Venus juga sering disebut sebagai bintang fajar atau bintang senja karena planet tersebut sering terlihat dari Bumi ketika fajar atau senja.

C. Bumi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi-dWIqxdVpDRG-7gLCOQV3oYyjIuVqOvTtUzBRat590_m9xi3mLBj6NxhTOHtK29Dk-Fkds2R5yZIG_pAjiu0sJqZ2sV2s3h6vqKn-KiaHpQXX15Y8BJqayrpf7CTKJqb5zbKbEHo3p9c6/s400/planet+bumi+amazing.jpg
Bumi
Bumi adalah satu-satunya planet di dalam tata surya yang dihuni oleh makhluk hidup. Suhu, atmosfer, serta kandungan ainyar yang berlimpah sangat mendukung Bumi untuk menjadi tempat tinggal yang nyaman bagi semua makhluk hidup. Bumi adalah planet yang memiliki sebuah satelit, yaitu bulan. Bulan beredar mengelilingi Bumi dan bersama Bumi juga beredar mengelilingi Matahari.




D. Mars
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgphEHm9HyzpdHjyOLOP10pw-3c9TuhC_vcgZ7dqJmQX8SFLDKqGNuPkCiAnmc9fEh4zY7H7RNdTEBcZ0syNuLvdFo4pPzIwSyXOWVMVUmV5M2yX7_7E7NvK07kEulfQhGBz64zw0axsTUJ/s400/planet-mars.jpg
Mars
Mars sering disebut planet merah karena planet ini sering terlihat di langit malam seperti bintang kemerahan. Langit Mars berwarna kemerahan karena mengandung banyak konsentrasi partikel debu berwarna merah di atmosfernya. Mars juga memiliki dua satelit, yakni Phobos dan Deimos.

E. Jupiter
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi-mIuWkHxCHH0CjZk8ptVajASXX4qMyBK9mzdSKqMEu0oNKrGXzlZn64ptDquAIxD-xkDSkPfwJl2asaXpRlcDGp9paJh5-p-Ts2aOvREmrdKE7YJkLjwKhNtgVyUvgtbYomdA-Le5HFlS/s400/jupiter.jpg
Jupiter
Jupiter merupakan planet terbesar di dalam system tata surya dengan ukuran diameternya 11 kali diameter Bumi dan ukuran volumenya 1.300 kali volume Bumi. Walaupun ukurannya sangat besar, namun bobot Jupiter hanya 2,5 kali bobot Bumi. Mengapa demikian? Rupanya Jupiter adalah planet yang tersusun atas gas helium dan hidrogen cair. Jupiter memiliki enam belas satelit, empat satelit yang terbesar, yaitu Ganymede, Callisto, Europa



F. Saturnus
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhQgv5dxGfb8ctBcJA5EvSVdyMdmNd1Rg_P127cHPm2bSTYnO9lIyn_kc5uS1q-jQcbWyRAm-VBPPxq_YfGdQAxng5RgoeFo1xPZ154IIhhYPjbdsXnTlb_i6AAisMP1pgUZxzgb9vYXiOk/s400/planets-saturn-HD-Wallpapers.jpg
Saturnus
Saturnus merupakan planet terbesar kedua di dalam system tata surya setelah Jupiter. Saturnus memiliki cincin berwarna indah yang mengelilinginya. Cincin Saturnus itu sebenarnya adalah jutaan partikel debu dan es yang mengorbit Saturnus. Saturnus memiliki sembilan belas satelit dengan satu yang terbesar adalah Titan.

G. Uranus
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgLwCbsQHUR944REf159LUXzrr2tq1QEQ7zwRWsWY_TzrULdRtICs2OpFyvCkxI24RV_lvvVoi4t1Ew9tdcVRPl6wYNTVpQBgCO0EUpGLWGTvPr2CnXyxFiBNFyviiLL0HwUGmct9pzuHfM/s400/uranus.jpg
Uranus
Uranus merupakan planet berwarna biru karena atmosfernya mengandung gas metana. Uranus adalah planet yang dinginSeperti Saturnus, Uranus juga memiliki cincin. Sayangnya, cincin Uranus sangat tipis sehingga tidak terlihat jelas dari Bumi. Uranus memiliki lima belas satelit. Dua di antaranya yang terbesar adalah Oberon dan Titania.



H. Neptunus
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEilv58FvZzPs8MFDTc79B4NfAfQSOiTH6QxIbkbB93Ag-i31vXpkfG24p9S2aN1WXWw0li822B05lgFws083DPY0f-zcWGlILIYZGk8PiCkOMb3U1SHNhQd0Vw0i5idiNyyNI7h-9wrvZAZ/s400/neptune.jpg
Neptunus
Neptunus adalah planet terakhir yang tercatat di tata surya kita. Keadaan di Neptunus mirip dengan Uranus. Oleh sebab itu, Neptunus sering disebut sebagai kembaran dari Uranus. Neptunus memiliki delapan satelit, yang terbesar adalah Triton.

3.      Asteroid
Asteroid adalah benda langit seperti planet tapi ukurannya lebih kecil Jutaan asteroid tersebar di antara orbit Mars dan Jupiter.
4.      Meteoroid
Meteoroid adalah batu-batu angkasa berukuran kecil-kecil yang melayang-layang bebas di angkasa dan bergerak cepat. Lintasan meteoroid tidak beraturan dan tidak mengorbit kepada Matahari.
5.       Meteor
Meteor ialah meteoroid yang tertarik masuk ke dalam atmosfer Bumi karena pengaruh gravitasi Bumi. Karena mereka mengalami gesekan yang hebat oleh atmosfer dan gerakannya pun yang cepat dapat menuju permukaan Bumi, meteoroid terbakar di atmosfer. Meteoroid yang terbakar inilah yang disebut meteor. Penduduk Bumi melihat meteor yang terbakar sebagai bintang jatuh.
6.      Meteorit
Meteorit adalah meteoroid yang masuk ke dalam atmosfer Bumi, mengalami gesekan di atmosfer, dan jatuh ke permukaan tanah. Dari temuan-temuan meteorit inilah, para ahli mengetahui bahwa meteoroid terdiri atas batuan, besi, dan nikel.
7.      Komet
Komet adalah benda langit berbentuk bola bercahaya yang memiliki ekor yang sangat panjang serta dapat bergerak melintasi ruang angkasa. Komet ini sebenarnya terdiri dari gumpalan es dan debu yang ekornya selalu mengarah menjauhi Matahari. Karena ekornya itu sangat panjang, komet sering disebut juga bintang berekor. Komet yang paling terkenal adalah komet Halley yang muncul setiap 76 tahun sekali..
8.      Satelit
Satelit adalah benda langit yang beredar mengelilingi planet serta berukuran lebih besar daripada asteroid. Ada dua macam satelit, yaitu satelit alam dan satelit buatan. Kalau Satelit alam adalah benda langit yang mengorbit planet. Beberapa contoh dari satelit alam adalah Bulan, Phobos, Deimos, dan Titan. Sedangkan kalau Satelit buatan adalah satelit yang dibuat oleh manusia untuk keperluan tertentu yang sengaja diorbitkan oleh manusia ke angkasa.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Matematika dan Ilmu Alamiah Dasar Tugas 9

Nama  : Intan Justitia Dewi Top of Form Bottom of Form Kelas  : I PA 12 NPM  : 18516337 The Great Blue Hole, Jurang Terdalam ...